Sekretaris DPMPTSP Prov. Kalteng (paling kanan) saat menghadiri Rapat Pengecekan Kesiapan Bidang/Sub Bidang MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024
DPMPTSP Prov. Kalteng – Palangka Raya – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalimantan Tengah (DPMPTSP Prov. Kalteng) mengikuti Rapat Pengecekan Kesiapan Bidang/Sub Bidang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024, di Aula Eka Hapakat, Lt. III, Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Jln. RTA Milono No. 01, Palangka Raya, Rabu (23/10/2024).
Kepala DPMPTSP Prov. Kalteng yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Sekretaris, Sukarno menghadiri rapat yang dibuka langsung oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Setda Prov. Kalteng Sri Widanarni tersebut membahas sejauh mana kesiapan Pemprov Kalteng sebagai tuan rumah dan Pengecekan Kesiapan Bidang/Sub Bidang dalam menyongsong MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024. Pada kesempatan kali ini DPMPTSP Prov. Kalteng dipercaya sebagai Wakil Ketua Publikasi dan Dokumentasi dan perwakilan Liaison Officer (LO) sebanyak 4 (empat) orang.
MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 yang akan digelar di Lapangan Sanaman Mantikei Kota Palangkaraya mengusung tema “Mewujudkan Masyarakat Cinta Al-Quran Untuk Bangsa yang Bermartabat di Bumi Nusantara”.
Sekedar Informasi MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 merupakan ajang MTQ Nasional oleh Korps Pegawai Republik Indonesia akan berlangsung dari tanggal 3 sampai dengan 10 November 2024. Rencananya rangkaian kegiatan meliputi Pawai Malam Taaruf, Pelantikan Dewan, Pameran / Bazaar MTQ, Seminar Nasional Al-Quran, Pembukaan MTQ VII KORPRI 2024, Pelaksanaan Musabaqah, City Tour Kafilah serta Penutupan MTQ.
Berdasarkan info dari laman resmi KORPRI menerangkan bahwa MTQ VII KORPRI di Palangkaraya memecahkan rekor dengan jumlah cabang yang dilombakan terbanyak, yakni 9 Cabang dengan 30 Golongan (16 pria dan 14 wanita) dan 180 pemenang. MTQ kali ini merupakan yang terbesar sepanjang sejarah penyelenggaran MTQ dan diperkirakan akan ada sekitar 4000 orang yang datang ke kota Palangkaraya.
Sepanjang sejarah KORPRI, MTQ I Tahun 2012 dilaksanakan di Makassar, Sulawesi Selatan, MTQ II Tahun 2014 di Provinsi Aceh, MTQ III Tahun 2016 di Samarinda, Kalimantan Timur, MTQ IV Tahun 2018 di DKI Jakarta dan MTQ ke V seyogyanya diselenggarakan pada tahun 2020. Namun karena Covid-19, maka diganti dengan MTQ KORPRI secara virtual. Baru pada tahun 2021 diselenggarakan MTQ V KORPRI di Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara dan MTQ VI di Padang, Sumatera Barat.
Turut Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Iklim Penanaman Modal, Sri Wulandari, Perencana Ahli Muda, Yulian Wiratno dan segenap panitia perwakilan dari Perangkat Daerah Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. (ARF/Foto:YW).